Tips Bugar Dengan Bersepeda

2 komentar
Salah satu alasan bersepeda dirasakan sebagai olah raga menarik adalah karena bersepeda dapat menjadi cara relaksasi. Menikmati pemandangan secara santai dan merasakan hembusan angin merupakan sarana rekreasi yang menyegarkan. Sehat fisik dan pikiran. Bersepeda juga berguna untuk menjaga berat badan dan tetap bugar.

Dalam penelitian bersepeda satu kali dalam durasi minimal satu jam, akan membakar sebanyak 300 sampai 700 kalori.

Nah berikut adalah kiat tips cara bersepeda yang baik adalah :

  1. Pastikan bagian-bagian penting bagian dari sepeda berfungsi dengan sempurna, sehingga tidak mengganggu perjalanan ataupun mengakibatkanterjadinya kecelakaan.
  2. Lakukan sedikit pemanasan khususnya otot-otot bagian bawah seperti pinggang, paha, dan betis untuk menghindari resiko cidera. Jangan lupa meregangkan otot tangan dan leher.
  3. Keamanan bersepeda harus dipantau, sebagai penambah keamanan dalam bersepeda. Seperti memakai helm, sepatu, kaos kaki, kaca mata, sarung tangan dan perlengkapan lain yang diperlukan.
  4. Saat mengayuh sepeda, usahakan Anda mengayuh pada satu putaran penuh.
  5. Upayakan untuk mengasup minuman selama bersepeda dalam durasi lebih dari satu jam, untuk menghindari dehidrasi.
  6. Gunakan sepeda Anda pada saat cuaca dan kondisi yang ideal untuk bersepeda.

2 komentar: